Penyebab Mesin Motor Endut-endutan saat Digas

Jakarta, CNN Indonesia --

Pertanyaan: Apa penyebab motor jalannya suka tersendat-sendat, apalagi kalau digas full langsung gasnya enggak narik?

Penanya: @jellymarcelina2

Jawaban: Motor yang tersendat-sendat ketika berakselerasi besar kemungkinan penyebabnya aliran bahan bakar tidak lancar atau bisa juga filter udara tertutup debu.


Perlu dicek juga kondisi busi dan pengapiannya. Bila jarak kepala busi sudah jauh bisa menyebabkan mesin motor terasa tersendat-sendat.

Hamzah - Jakarta Timur HM Motor Garage

CNNIndonesia.com mempersilakan Anda menanyakan soal problem kendaraan roda empat dan roda dua, dan akan dijawab oleh praktisi otomotif yang berpengalaman puluhan tahun.

Jawaban akan tayang setiap hari Minggu di rubrik Konsultasi Otomotif. Yuk, tulis pertanyaanmu di kolom komentar media sosial CNNIndonesia.com.

(fea)

[Gambas:Video CNN]

0 Response to "Penyebab Mesin Motor Endut-endutan saat Digas"

Post a Comment