Dinar Candy dari Dangdut DJ hingga Tersangka Aksi Bikini

Jakarta, CNN Indonesia --

Selebritas Dinar Candy kini menjadi perbincangan setelah nekat berbikini di pinggir jalan sebagai protes karena PPKM diperpanjang dan viral di media sosial. Imbas dari aksinya itu, Dinar Candy ditetapkan sebagai tersangka oleh kepolisian Polres Metro Jakarta Selatan dengan tudingan pornografi.

Dinar Candy mengawali karier sebagai seorang penyanyi dangdut. Kala itu ia tampil bersama Pamela Safitri lewat duo bernama The Bubble di bawah naungan manajemen Andika eks Kangen Band.

Duo ini terkenal dengan goyangan khas yang diberi nama goyangan SS atau Shake-Shake. Goyangan itu kerap mereka bawakan saat beraksi di atas panggung.


Tak cukup sampai situ saja, perempuan kelahiran Jawa Barat, 21 April 1993 itu lalu melebarkan sayap menjadi seorang disjoki atau DJ.

Kala itu ia mendapat tawaran untuk menjadi DJ di sebuah klub malam di Jakarta. Guna menunjang aksinya memutar piringan hitam, Dinar Candy lantas mengambil kursus DJ.

Selain tampil di acara festival musik hingga klub malam, Dinar Candy juga telah melahirkan tiga lagu. Salah satunya berjudul Candy Kane yang rilis pada April 2018 silam.

Candy Kane merupakan single kolaborasi Dinar Candy dengan beberapa DJ, salah satunya finalis The Remix yaitu Electrooby dan rapper asal Kanada, Liquid Silva. Single tersebut berhasil menduduki peringkat keenam dalam daftar the best track 2019 versi TopDJ.id

Popularitas Dinar Candy semakin menanjak setelah ia masuk peringkat kedua dalam daftar DJ Hot se-Asia versi EDMDroid, sebuah media berbasis di Malaysia.

Tak hanya mengundang sensasi di luar negeri, Dinar Candy juga termasuk salah satu publik figure yang sering membuat geger. Seperti aksinya menjual celana dalam bekas pakai beberapa waktu lalu.

Perempuan yang pernah beradu akting dengan Fero Walandouw di salah satu judul sinetron itu melelang celana dalam bekas pakainya seharga Rp50 Juta.

Usai melelang celana dalam bekas pakai, Dinar Candy kembali melakukan aksi kontroversial dengan nekat mengenakan bikini di trotoar. Dinar melakukan aksi itu sebagai protes atas kebijakan perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

[Gambas:Instagram]

Aksinya tersebut sempat diunggah dalam akun instagram pribadinya @dinarcandy. Dalam foto tersebut, ia mengenakan bikini berwarna merah sembari membawa sebuah papan yang bertuliskan "Saya Stress Karena PPKM Diperpanjang."

Akibatnya, Dinar Candy ditangkap aparat kepolisian dan ditetapkan tersangka kasus dugaan pornografi. Ketetapan tersangka atas Dinar muncul setelah penyanyi itu menjalani pemeriksaan di Polres Jakarta Selatan sejak Kamis (5/8) dini hari.

"Kami menetapkan saudari DC sebagai tersangka dalam dugaan tindak pidana pornografi," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Azis Andriansyah kepada wartawan, Kamis (5/8) sore.

Dalam kasus ini, Dinar dijerat Pasal 36 Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2008 tentang Pornografi. "Dengan ancaman hukuman 10 tahun atau denda Rp5 miliar," ucap Azis.

[Gambas:Youtube]

(Tim)

[Gambas:Video CNN]

Related Posts

0 Response to "Dinar Candy dari Dangdut DJ hingga Tersangka Aksi Bikini"

Post a Comment